“Mobil Geder”..?

Lagi asik-asik geber kendaraan dijalan tol angka spidometer udah 80km/jam, bejek gas lagi ah.. biar tambah yahud..tiba-tiba.. setir terasa “geder” wah..jadi ciut nyali, padahal baru 80km/jam lebih dikit setir udah berasa “geder”.. kenapa nich?
Klo kasus yang anda alami seperti diatas ngga lain dan ngga bukan ban anda perlu dibalance (balancing ban), getaran pada kasus diatas dikarenakan beban ban tidak rata satu dengan yang lain, pada saat kecepatan rendah memang tidak akan terasa karena momentumnya masih kecil, namun begitu dikecepatan tinggi momentum benda berputar bertambah dan mengakibatkan getaran pada setir, tierod tidak mampu lagi meredam getaran tersebut kemudian dilarikan ke setir, begitu kira-kira teorinya klo dibangku sekolahan..
Namun ada hal lain yang biasanya menjadi biang keladi getaran pada kendaraan anda, kli ini tim D.B akan membahasnya satu per satu :

1. Bearing roda
Tiap roda ada bearingnya dan ada gemuknya, bearing roda yang rusak dapat dideteksi dengan memutar roda pada posisi didongkrak, bearing yang masih bagus bila roda diputar akan lancar tanpa terdengar apapun, putaran roda mulus tidak terputus-putus, nah klo bearing roda anda rusak maka putaran roda tidak akan stabil, bila terdengar ada bunyi sedikit kasar namun roda masih mulus berputar, tandanya gemuk pada bearing roda mulai kering/mati, tinggal gemukin aja beres dah.. dijamin mulus lagi muternya, Cuma klo udah rusak bearing jalan satu-satunya diganti.

2. Mobil anda berpenggerak rear wheel drive (RWD)..?
Ada crosjoin n kopel yang menghubungkan transmisi ama gardan belakang, nah klo crosjoin rusak bisa dideteksi dengan adanya getaran pada kecepatan 40km/jam pasti terdengar suara-suara misteri dibawah kolong, buat lebih pasti lagi pegang kopelnya trus goyangin, klo oblak/goyang, siap-siap tebus crossjoin baru, kerusakan pada crossjoin biasanya karena jarang digemukin, pada crossjoin ada “nepel” kecil buat nyuntik gemuk, nah ini dia yang jarang diperhatikan..Klo Kopel wah.. ini kasus jarang banget rusak, kecuali emang pernah ada kejadian baut pemegang crossjoinnya rusak trus patah-lepas, bahaya besar nih, klo dikecepatan tinggi, mobil bisa tebalik, soalnya kopel menghantam aspal, klo udah begini bisa dipastikan kopel bengkok, ngga ada jalan lain kecuali ganti baru 1 set.

***


Sumber : duniabengkel.com